Pensiun Siap Bahagia: Polres Gresik Mengadakan Pelatihan Keterampilan

Pensiun Siap Bahagia: Polres Gresik Mengadakan Pelatihan Keterampilan

GRESIK - Menghadapi masa pensiun yang tinggal beberapa tahun lagi Polri memberikan pembekalan dan ketrampilan kepada anggotanya yang dilaksanakan di Wisma A yani jalan veteran.Kamis (14-10-2021)

Pembekalan dan pelatihan ketrampilan kewirausahaan bagi polri dan Asn mulai hari kamis dan jumat besok yang ikuti sebanyak 179 orang peserta dari berbagai wilayah diantaranya Polda Jatim,Polrestabes Surabaya,Polresta Sidoarjo dan Polres Gresik. 
Hadir dalam kegiatan tersebut Kabagwatpersbiro AKBP Budi santosa,SIK,MH.,beserta rombongan dan para motivator serta PJU Polres Gresik

Kegiatan diawali pengarahan penyampaian teori oleh Motivator dilanjutkan pembekalan Psikologi,cara menjaga kesehatan pada saat pensiun dan bimbingan rohani.

Peserta juga mendapat Testimoni wirausaha bumbu masak Machmudah dari Purnawirawan AIPTU Moch hoksan Polres Sidoarjo juga Testimoni wirausaha donat dan roti dari BRIPKA Dwi agung Polres Sidoarjo.

Usai penyampaian teori oleh penyaji dilanjutkan dengan praktek lapangan melihat langsung cara membuat bumbu dan membuat roti.

Kapolres Gresik AKBP Mochamad nur azis,SH,SIK,MSi.,menyampaikan kepada para peserta " agar benar - benar memperhatikan dan memanfaatkan waktu dan kesempatan sebaik - baiknya diharapkan nantinya dapat dipraktekan di tempat usahanya masing - masing bagi yang berminat disampaikan ucapan terimakasih kepada motivator maupun penyaji yang sudah menyediakan waktu,(yd)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CV Sinar Jaya Sae (SJS) Gresik , Jawa Timur Mutu Produknya Telah Memenuhi Persyaratan

Tanaman Jagung subur setelah mengunakan Pupuk SJS CV: Sinar Jaya Sae Gresik

Kanit Binmas Polsek Ujungpangkah Padamkan Api Dimalam Hari